Cegah Kecelakaan saat Mudik, Masyarakat Diminta Gunakan Transportasi Umum

Anggota Komisi C DPRD Palangka Raya, Sigit Widodo.

kontenkalteng.com,  Palangka Raya - Anggota Komisi C DPRD Palangka Raya, Sigit Widodo mengimbau kepada masyarakat agar dapat menggunakan transportasi umum saat mudik lebaran.

"Ini agar mencegah adanya kecelakaan lalu lintas saat masyarakat melakukan mudik," katanya, Minggu, 31 Maret 2024.

Legislator PDI Perjuangan ini meminta agar warga memilih transportasi umum yang legal, seperti bus PO dan travel resmi. Menurutnya, penggunaan transportasi umum yang sah memiliki beberapa keuntungan.

Pertama, keamanan dan kenyamanan penumpang terjamin karena kendaraan tersebut telah memenuhi standar keselamatan. Kedua, penggunaan transportasi umum legal membantu mengurangi risiko kecelakaan dan pelanggaran hukum.

"Dengan memilih bus PO atau travel yang terdaftar, penumpang dapat memastikan bahwa kendaraan tersebut telah melalui pemeriksaan teknis dan memiliki sopir yang memiliki lisensi," ucapnya.

Untuk itu ia berharap masyarakat Palangka Raya dapat lebih bijak dalam memilih angkutan umum saat merencanakan perjalanan mudik. Semoga kesadaran ini dapat meningkatkan keselamatan dan kenyamanan selama masa liburan.

"Mari kita bersama-sama menciptakan perjalanan mudik yang aman dan nyaman dengan memilih transportasi umum yang legal," pungkasnya. (RJG/OR2)
Baca juga: Ingat, Pemudik Lebaran Darat Laut dan Udara Wajib Isi eHAC