Hadiri Pengukuhan Kepala Perwakilan BPKP , Kepala BPSDM Harapkan Kerja Sama Terus Ditingkatkan

Rahmawati Kepala BPSDM Provinsi Kalimantan Tengah, turut hadir memberikan dukungan

kontenkalteng.com , Palangka Raya - Kepala BPSDM Kalteng Rahmawati menyampaikan ucapan selamat atas pengukuhan Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Kalimantan Tengah.

Baca juga: Wagub Terima Ikhtisar Hasil Pengawasan BPKP Kalteng Tahun 2021

“Kami berharap Kepala Perwakilan BPKP Kalteng yang baru dapat segera berdinas sebagai mitra kerja, sehingga kerja sama tetap berjalan dengan baik,” ujarnya saat menghadiri pengukuhkan Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Kalimantan Tengah yang baru di Aula Jayang Tingang Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah, Kamis (16/1/2025).

Bahkan kedepannya ujar Rahmawati kerja sama bisa lebih baik lagi antara Perwakilan BPKP Provinsi Kalimantan Tengah dengan segenap jajaran Pemda se-Kalteng maupun Instansi Vertikal dan stakeholder lainnya dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan.

Seperti diketahui Wakil Gubernur Kalteng H. Edy Pratowo mengukuhkan Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Kalimantan Tengah yang baru di Aula Jayang Tingang Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah, Kamis (16/1/2025).

Acara ini dihadiri oleh anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris Daerah (Sekda) Katma F. Dirun, serta Kepala Instansi Vertikal dan Kepala OPD lingkup Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, termasuk Kepala BPSDM Provinsi Kalimantan Tengah Rahmawati yang turut hadir memberikan dukungan.(Sur/OR1)